Jakarta - Gelaran lelang mobil rampasan atau sitaan para koruptor yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Direktorat Jendral Kekayaan Negara (Djkn) gelaran pertama tengah berlangsung.
Dari pantauan detikOto salah satu kendaraan yang menjadi rebutan dan primadona para peserta lelang pada helatan pertama kali ini yakni Volkswagen Beetle.
Bayangkan saja setelah melalui setidaknya 111 penawaran, roda empat keluaran Jerman tersebut yang aslinya memiliki banderol miliaran rupiah, dilepas dengan harga Rp 396 juta.
Diketahui sebelumnya, kendaraan yang masih lengkap akan surat-surat itu dibuka dengan penawaran Rp 286 juta. Dengan kilometer yang masih berada diangka 5.000 km, tak heran mobil kelir putih itu menjadi primadona di ajang lelang ini.
Selain VW Beetle, dalam kesempatan yang sama VW Golf 1.4 telah dilepas seharga Rp 160 juta, Honda CRV tahun 2008 Rp 166 juta, dan Honda Civic Rp 111 juta, serta Audi A5 yang berada memiliki angka akhir Rp 438 juta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar